Yuuk Dekorasi Kamar Anak Agar Tak Membosankan


Tahukah Anda merancang kamar tidur anak-anak ternyata lebih menantang daripada menata ruang seluruh rumah. Hal ini karena setiap anak memiliki minat dan karakter yang berbeda. Menghias kamar anak dengan segala hal yang sedang menjadi tren juga tidak selalu disenangi anak. 

Lantas bagaimana menjadikan kamar tidur anak menjadi tempat paling nyaman bagi anak-anak anda? 

1. Jadikan kamar penuh warna 
Anak laki-laki maupun perempuan sebenarnya memiliki minat yang sama terhadap warna-warna cerah. Sebaiknya anda tidak menyamakan selera anda sebagai orang dewasa yang lebih menyukai warna kalem seperti putih atau abu-abu untuk rumah anda. Rancang kamar anak dengan warna cerah, terlebih warna kesukaannya. Kamar anak pun jadi terlihat lebih hidup dan ceria. 

2. Berikan tempat menyimpan barang 
Selain tema dan fitur yang unik, jangan lupa sertakan lemari kecil atau tempat-tempat penyimpanan yang cukup di kamar anak. Hal ini untuk menghindari kamar menjadi berantakan saat mainannya hanya ditata diluar dan tak punya tempat khusus. 

3. Bentuk tempat tidur 
Saat ini sudah tersedia berbagai macam bentuk tempat tidur anak yang unik dengan karakter kartun atau bunga. Anda bisa memilih salah satu desain tempat tidur favorit anak anda atau meminta ahli interior untuk mendesainnya. 

Percayalah dari bentuk tempat tidur yang unik bisa menambah keceriaan si kecil dan betah di kamar. 

4. Buat galeri seni anak 
Masa kanak-kanak yang penuh dengan rasa ingin tahu tentu memerlukan media penyaluran. Sebaiknya anda menambahkan sudut galeri seni anak, dimana tersedia berbagai buku cerita, buku gambar, alat lukis, dan lain sebagainya agar ia bisa berkreasi tanpa menganggu wilayah luar kamarnya. 

5. Berikan wallpaper 
Selain cat dinding yang berwarna-warni, anda juga bisa menempelkan wallpaper bertema di dinding kamar anak. Penggantian wallpaper pun lebih mudah jika anak anda sudah mulai bosan daripada mengecat dinding berulang kali. 

Bagaimana mudah bukan? Namun agar hasilnya tak mengecewakan, anda tetap perlu mengajak anak berdiskusi mengenai tema yang ia inginkan. 






Sumber : Berbagai Sumber
Share on Google Plus

About -dHie-

Admin Perusahaan CV Aditya Utama. Informasi, Saran, Kritik silahkan hubungi kontak yang tertera di website ini. Terimakasih ^_^.